ACT Palembang Gelar Aksi Solidaritas Indonesia Selamatkan Palestina
BritaBrita.com Palembang– Ratusan orang yang tergabung dalam Aksi Cepat Tanggap (ACT) Palembang menggelar Aksi Solidaritas Indonesia Selamatkan Palestina di sekitaran bundaran Air Mancur, Masjid Agung Palembang, Jumat (15/2/2019).
Koordinator ACT Palembang,Rendy mengatakan peristiwa yang terjadi di Palestina saat ini adalah sebuah duka kemanusiaan, dimana saat ini blokade Israel atas Gaza yang telah berlangsung selama sekitar 11 tahun telah melumpuhkan hampir seluruh sendi kehidupan kota Gaza.
“Untuk itu kami selaku Koordinator Aksi berharap seluruh umat dunia tidak menutup mata dan telinga dalam krisis di Palestina,” ungkapnya.
Ia menambahkan urusan kemanusiaan tidak hanya tugas dari lembaga kemanusiaan namun semua umat manusia sejatinya punya peran yang sama untuk membantu sesama. (Deni).