PALEMBANGSUMSEL

Gubernur Herman Deru Klaim Sumsel Tertinggi Pertumbuhan Ekonomi se-Sumatera

Pertanyakan Pernyataan Gubernur Lampung

BritaBrita.com,Palembang-Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Herman Deru mengklaim Sumsel tertinggi pertumbuhan ekonomi se-Sumatera yakni mencapai 5,71 persen pada kuartal II tahun 2021.

Sebelumnya diketahui, Lampung telah mengklaim pertumbuhan ekonomi di provinsinya yang tertinggi di Sumatera.

Gubernur Sumsel, H Herman Deru mengatakan, pertumbuhan ekonomi di Sumsel tercatat 5,71 persen sementara Lampung sebesar 5,03 persen.

“Kita ada berita baik, untuk provinsi setara besarnya yang memiliki jumlah penduduk diatas 5 juta, pertumbuhan ekonomi kita 5,71 persen. Artinya tertinggi (se-Sumatera),” katanya

Lanjutnya, untuk itu dirinya juga mempertanyakan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi yang telah mengklaim lebih dulu tertinggi di Sumatera.

“Salah dia (Gubernur Lampung). Dia (Provinsi Lampung) itu 5,03 persen pertumbuhan ekonominya, sementara kita 5,71 persen. Kalian (awak media) coba jelaskan kenapa Lampung bisa begitu (klaim tertinggi se-Sumatera). Apa mereka tidak melihat punya kita,” ujarnya.

Herman Deru mengungkapkan, meski di tengah pandemi Covid-19, dirinya meyakini kedepan pertumbuhan ekonomi akan terus meningkat. Hal itu lantaran Pemprov Sumsel punya kekuatan tersendiri.

“Insya Allah tambah naik. Kita ada satu kelompok yang tidak kalah besar, yakni 46 persen kekuatan kita adalah pertanian. Petani kita genjot, produksi pertanian dan perkebunan serta hortikultura kita tingkatkan. Kita juga kemarin ada panen penangkaran benih pertanian, bukan untuk dimakan, namun benih ini akan bisa ditanam di seluruh wilayah Sumsel,” ungkapnya

Sementara itu, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Selatan (Sumsel), Zulkipli mengatakan pertumbuhan ekonomi Sumsel sebesar 5,71 persen pada kuartal II/2021 tercatat didukung oleh moncernya kinerja hampir semua lapangan usaha.

Kinerja hampir semua lapangan usaha di Sumatera Selatan tercatat moncer pada periode tersebut dibandingkan kuartal yang sama tahun lalu.

“Pertumbuhan tertinggi dialami sektor penyediaan akomodasi dan makan minum sebesar 19,40 persen. Sektor perdagangan besar dan eceran, reparasi mobil dan sepeda motor juga tumbuh 12,75 persen,” katanya

Lebih lanjut diungkapkannya, pertumbuhan lapangan usaha tersebut juga sejalan dengan komponen pengeluaran dalam struktur pendapatan domestik regional bruto (PDRB) Sumsel yang meningkat.

“Seluruh sektor konsumsi mengalami pertumbuhan positif, di mana konsumsi pemerintah tertinggi mencapai 6,65 persen diikuti oleh konsumsi lembaga non profit yang melayani rumah tangga dan konsumsi rumah tangga atau masyarakat. Realisasi belanja pemerintah di Sumsel naik. Selain itu konsumsi rumah tangga juga pulih terlihat dari adanya impor barang-barang konsumsi yang melonjak,” ungkapnya.

Reporter : Maulana

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button