Uncategorized

Melepas Penyu Sambil Tertawa, Wakil Gubernur DKI ‘Namakan’ Jokowi dan Prabowo

BritaBrita.com,JAKARTA-Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno sempat melepas penyu bernama Prabowo dan Jokowi saat mengunjungi Pulau Sebira di Kabupaten Sebira, Kepulauan Seribu, Senin (30/7).

Usai berbincang dengan warga, Sandi sempat diajak untuk melepas beberapa penyu ke lautan. Untuk memeriahkan suasana, ia mengajak warga menamai para penyu tersebut.

“Ini pertama namanya Rasyid, bye Rasyid selamat berjuang,” ucap Sandi.

Lalu Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu pun melepas keduanya di pinggir pantai. Sandi pun melanjutkan candaannnya.
Lalu saat ingin melepas penyu berikutnya, warga sempat mengusulkan untuk menamainya Salahuddin. Namun Sandi enggan menggunakan nama itu.

Akhirnya Sandi menamainya Murad, mantan Wali Kota Jakarta Utara yang kini menjabat Bupati Kepulauan Seribu.

Tibalah dua penyu terakhir yang akan dilepas. Ia pun sempat berkelakar.

“Nah ini yang selanjutnya namanya Prabowo sama Jokowi. Eh, kita singkat saja, kita ganti jadi Owo dan Owi,” kata Sandi mengundang tawa.

“Wah, Owo jadi paling depan, kayaknya surveinya kencang ini,” kelakar Sandi.

Namun di ujung balapan, posisi keduanya beda tipis. Sandi mengatakan Owo dan Owi kemudian berteman.

“Eh, balap-balapan, beda tipis, ujung-ujungnya berteman,” ujarnya seperti dinukil dalam laman cnnindonesia.com.

Sandi melakukan kunjungan ke Pulau Sebira untuk menjalankan kegiatan rutin ke Pulau Seribu setiap bulan.

Sandi sempat meninjau tempat penjemuran ikan asin, melihat pos kesehatan, dan ia berkunjung ke masjid sebelum melepas beberapa penyu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button